Hhhmm...dari nada ucapan mereka jelas sangat ingin mengatakan bahwa "kamu belum ada apa-apanya, dan kamu tidak lebih pintar dari kami!”.
Ya..ya..ya.., jika dilihat dari usia, memang kalian lebih tua dari Saya dan kalian tidak lebih tua dari Dinosaurus. Sebenarnya saat itu Saya ingin mengatakan kepada mereka, "wajar saja pak, kalian memang sudah banyak makan asam garam, karena kalian memang terlahir di jaman kuda makan rumput. Sangat berbeda dengan Saya yang terlahir pada saat kuda makan karet dan minum Pertamax".
Saya tidak mengerti, mengapa orang-orang tua ini sangat meng-agung-agungkan kehidupan mereka pada masa lalu kehidupannya dulu? apakah mereka pikir saat ini Saya tidak menikmati kehidupan Saya saat ini? Jelas...! Saya sangat menikmati perubahan kehidupan dan kemajuan di sekitar Saya saat ini, tidak seperti kalian yang harus berpikiran mundur dengan mengatakan bahwa “kehidupan sekarang tidak seenak pada zaman dulu”. Silahkan saja, hiduplah kalian di zaman batu atau tinggal di hutan.
Maaf Pak, mungkin pengakuan peng-aku-an yang kalian sampaikan itu lebih tepat untuk didendangkan bagi komoditi-komoditi yang memang satu produksi di zaman Bapak. Seperti halnya pilihan yang pernah sampaikan kepada kalian, mana yang akan dipilih "Cewek dulu atau Uang dulu ?". Tentu keduanya tidak lagi layak dijadikan "Putri Indonesia" dan tidak laku di Mall-mall saat ini.
Tentu apa yang Saya tuliskan di sini tidak Saya ungkapkan langsung kepada kalian. Walaupun kita sama-sama menonton televisi, tapi tetap saja kita berbeda dalam menikmatinya. Saya lebih menikmati TV berwarna banyak dan cerah, tapi kalian hanya menikmati TV berwarna hitam putih saja.
Mengapa kita tidak mensyukuri saja apa yang telah diberikan, nikmati saja proses yang ada. Tidak perlulah membangga-banggakan kehidupan kita, karena seiring waktu semua akan berganti. Cobalah untuk tidak hanya mampu berbicara, tapi cobalah untuk berbuat dan memberikan yang terbaik bagi orang lain. (jf).
2 komentar:
judul nya menarik bgt sob...?
kunjungan sore nih sob...? salam kenal dari jambi
@Masnady_Bloegreen : Makasih Mas, atas kunjungannya, salam kenal juga. :)
Posting Komentar